“Saya berkomitmen akan menjaga kepercayaan masyarakat untuk melakukan kerja-kerja dewan yang memihak pada kepentingan warga,” ujarnya.
Sorong, Detikpapua.Net- Politisi Partai Perindo Daerah Pemilihan Kabupaten Raja Ampat , Syahrulah Salaten berkomitmen siap menyerap dan memperjuangkan aspirasi warga usai dilantik menjadi anggota DPRD Provinsi Papua Barat Daya periode 2024-2029.
“InsyaAllah, saya akan terus berusaha membantu memperjuangkan aspirasi warga Kabupaten Raja Ampat,” kata Syahrulah Salaten usai pelantikan di Gedung Aimas Convention Center Kabupaten Sorong pada Sabtu (12/10/2024).
Pelantikan anggota DPRD merupakan momen penting dalam proses demokrasi di tingkat daerah. Ucapan selamat yang mengalir pada kesempatan ini bukan sekadar formalitas, melainkan cerminan harapan dan dukungan masyarakat terhadap para wakil rakyat yang baru dilantik.
Setiap kata dalam ucapan selamat tersebut mengandung makna mendalam, menggambarkan ekspektasi publik akan kinerja dan dedikasi dalam mengemban amanah rakyat.
Lebih dari sekadar ungkapan formal, ucapan selamat pelantikan anggota DPRD merepresentasikan harapan akan perubahan positif dan kemajuan daerah.
Kata-kata seperti “amanah”, “dedikasi”, “integritas”, dan “aspirasi rakyat” yang kerap muncul dalam ucapan selamat ini menekankan pentingnya nilai-nilai tersebut dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat.
Syahrullah, memandang ucapan selamat ini juga dapat dipandang sebagai bentuk kontrak sosial antara masyarakat, di mana rakyat menaruh kepercayaan dan harapan mereka kepada para wakil yang telah terpilih.
“Saya berkomitmen akan menjaga kepercayaan masyarakat untuk melakukan kerja-kerja dewan yang memihak pada kepentingan warga,” ujarnya.
Dirinya juga berjanji terus berusaha menjadi pendengar yang baik terhadap semua aspirasi yang dititipkan dan sebisa mungkin akan membantu warga.
“Alhamdulillah, saya berterima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan kepada saya,” ujarnya.
Syahrulah Salaten dilantik menjadi anggota DPRD Papua Barat Daya periode 2024-2029 bersama 34 legislator lainnya.
Politisi Perindo Daerah Pemilihan Raja Ampat ini akan memprioritaskan sarana transportasi bagi warga pesisir. Hal ini dilakukaknnya mengingat 90 % Wilayah Raja Ampat adalah daerah perairan dan transportasi laut menjadi moda transportsi utama bagi warga yang mendiami 117 kampung, 4 Kelurahan dan 24 distrik tersebut.
Syahrulah Salaten terus berupaya dengan maksimal agar warga masyarakat di pesisir bisa merasakan dampak dari sarana transportasi yang akan di perjuangkan.