Example floating
Selamat-Menunaikan-Ibadah-Puasa-Postingan-Facebook-20250228-210737-0000
Berita

Polres Sorong Selatan Gelar Tarawih Keliling di Masjid Jabal Nur Ampera

24
×

Polres Sorong Selatan Gelar Tarawih Keliling di Masjid Jabal Nur Ampera

Sebarkan artikel ini

Teminabuan, Detikpapua.Net – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan, Polres Sorong Selatan menggelar kegiatan Tarawih Keliling bertempat di masjid Jabal Nur Ampera distrik teminabuan, Jumat (7/3/2025).

Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K melalui Kasat Binmas Polres Sorong Selatan AKP Arsad Maming hadir langsung dalam pelaksanaan kegiatan Tarawih Keliling beserta jajaran personel Polres Sorong Selatan beragama Islam. Tarawih Keliling diawali dengan shalat Isya berjamaah, dilanjutkan dengan kultum, Tarawih dan Witir. Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan antara Personil Polres Sorong Selatan dan masyarakat setempat.

Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K menyampaikan bahwa kegiatan Tarawih Keliling merupakan bagian dari upaya Polres Sorong Selatan untuk lebih dekat dengan masyarakat, sekaligus memastikan Kamtibmas kondusif selama bulan suci Ramadhan 1446 H.

“Kegiatan ini bertujuan untuk lebih mendekatkan Polri dengan masyarakat, terutama dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama bulan Ramadhan,” ujarnya.

Lanjutnya “kami ingin memastikan masyarakat merasa nyaman dalam menjalankan ibadah,” ujar Kapolres Sorong Selatan.

Beliau, juga menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekadar ibadah bersama, tetapi juga menjadi ajang untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung.

“Kami berharap kehadiran Polri dalam kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama menjalankan ibadah di bulan suci ini. Selain itu, kami juga siap menerima masukan dari warga demi terciptanya lingkungan yang lebih harmonis,” tambahnya.

Dengan adanya Tarawih Keliling ini, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat semakin erat, serta tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan penuh keberkahan selama bulan suci Ramadhan.

Para jamaah Masjid Jabal Nur Ampera menyambut baik kehadiran jajaran Kepolisian dalam kegiatan Tarawih Keliling ini. Mereka juga, mengapresiasi inisiatif Polres Sorong Selatan mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat.

height="600"/>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IMG-20250301-094042