Example floating
Selamat-Menunaikan-Ibadah-Puasa-Postingan-Facebook-20250228-210737-0000
BeritaDaerahHomePapua Barat Daya

Bangkit dan Bersatu! Bupati Raja Ampat Ajak Masyarakat Membangun Bersama

8
×

Bangkit dan Bersatu! Bupati Raja Ampat Ajak Masyarakat Membangun Bersama

Sebarkan artikel ini
KET: Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko I Burdam (kiri) dan Mansyur Syahdan (kanan) memberikan penjelasan dalam dialong dengan RRI Sorong, Kamis (13/3/2025)/FT. Kominfo R4
KET: Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko I Burdam (kiri) dan Mansyur Syahdan (kanan) memberikan penjelasan dalam dialong dengan RRI Sorong, Kamis (13/3/2025)/FT. Kominfo R4

“Kami ingin memastikan setiap kebijakan benar-benar mencerminkan kebutuhan rakyat. Oleh karena itu, partisipasi masyarakat sangat penting dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan,” ujar Bupati Raja Ampat.

Raja Ampat, Detikpapua.Net – Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam, S.IP, MM, M.Ec.Dev, dan Drs. Mansyur Syahdan, M.Si, mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu membangun daerah demi kesejahteraan bersama.

Memasuki minggu kedua kepemimpinannya, keduanya menegaskan komitmen untuk menjalankan program prioritas dengan melibatkan masyarakat secara aktif.

Dalam wawancara eksklusif dengan RRI, Rabu (13/3/2025), Bupati Orideko menekankan bahwa pembangunan Raja Ampat tidak dapat berjalan tanpa dukungan dan peran serta masyarakat.

“Kami ingin memastikan setiap kebijakan benar-benar mencerminkan kebutuhan rakyat. Oleh karena itu, partisipasi masyarakat sangat penting dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan,” ujar Bupati.

Pada kesempatan tersebut Bupati Orideko, sapaan Orideko I. Burdam menegaskan jika saat ini pemerintah daerah tengah melakukan koordinasi dengan berbagai dinas guna memastikan efisiensi anggaran dan percepatan pembahasan APBD 2025, yang sebelumnya belum tersusun optimal pada tahun 2024.

Bupati juga menekankan pentingnya penguatan sektor ekonomi lokal melalui pengembangan UMKM, BUMDes, dan BUMD.

“Kami sedang menyusun regulasi agar masyarakat lebih aktif dalam pembangunan. Industri kecil dan sektor pariwisata akan menjadi pilar utama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Rangkul Seluruh Elemen Masyarakat

Menjawab pertanyaan terkait persatuan pasca-Pilkada, Bupati menegaskan bahwa politik telah usai dan kini saatnya bersatu demi kemajuan Raja Ampat.

“Perbedaan pilihan politik tidak boleh menghambat pembangunan. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat tetap bersatu, saling mendukung, dan berkontribusi dalam membangun daerah,” tegasnya.

Bupati juga menyoroti pentingnya pengembangan generasi muda dalam bidang olahraga dan seni.

“Kami ingin memberi ruang bagi anak muda untuk berkembang. Baik dalam olahraga, seni, maupun bidang lain yang mereka minati. Jika ada kendala, pemerintah siap mencarikan solusi,” jelasnya.

Terkait perkembangan sepak bola, ia mengakui keterbatasan regulasi dalam penggunaan APBD untuk klub profesional, namun akan mencari mekanisme lain agar olahraga ini tetap berkembang di Raja Ampat.

100 Hari Kerja: Fokus pada Tata Kelola Pemerintahan

Sebagai prioritas 100 hari kerja pertama, Bupati menegaskan bahwa perbaikan tata kelola pemerintahan menjadi hal utama. Penataan ASN secara profesional akan dilakukan guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Jika tata kelola pemerintahan berjalan baik, maka pelayanan publik akan lebih maksimal,” ujarnya.

Mengakhiri wawancara, Bupati dan Wakil Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung visi mereka: ‘Raja Ampat Bangkit, Produktif Menuju Kesejahteraan.’

“Kami berkomitmen meningkatkan pendidikan, pendapatan, dan pelayanan kesehatan masyarakat. Semua ini hanya bisa terwujud jika masyarakat turut serta,” ujar Wakil Bupati.

Dengan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, harapan untuk Raja Ampat yang lebih maju dan sejahtera semakin nyata.

height="600"/>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IMG-20250301-094042