Teminabuan, Detikpapua.Net – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada 1 Oktober 2025, Polres Sorong Selatan telah menggelar upacara bersama Forkopimda yang bertempat di Halaman Mapolres Sorong Selatan, Rabu (1/10).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak, S.Sos., M.Tr.AP., Wakil Bupati Sorong Selatan Yohan Bodory, S.Sos., M.Tr.AP., Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K., Dandim 1807/Sorong Selatan atau yang diwakili oleh Letda Heri Matani, Plt. Sekda Sorong Selatan Agustinus Wamafma, S.Hut., M.Tr.AP., beserta para pimpinan OPD, PJU, Perwira Polres Sorong Selatan, GOW dan Tokoh Masyarakat.

Adapun, peserta upacara terdiri dari: 1 Peleton Sat Samapta, 1 Peleton Satpolairud, 1 Peleton Gab. Staf, 1 Peleton Sat Lantas, 1 Peleton Gab. Intel/Reskrim dan 1 Peleton ASN. Kemudian, Bertindak selaku inspektur upacara oleh Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K., dan bertindak selaku komandan upacara oleh Ipda Ambotang Bugis, S.H memimpin jalannya kegiatan upacara tersebut.

Upacara pun berlangsung dengan khidmat, dan ditandai dengan adanya pembacaan teks pancasila oleh inspektur upacara yang diikuti seluruh peserta upacara dilanjutkan dengan pembacaan pembukaan UUD 1945 oleh AKP Jahra Sosilawati, S.H., dan pembacaan ikrar kebangsaan oleh AKP Masudi, S.Sos kemudian, ditutup dengan sesi foto bersama.
Kapolres Sorong Selatan AKBP Gleen Rooi Molle, S.I.K dalam keterangannya menyampaikan bahwa tema peringatan kali ini, “pancasila perekat bangsa menuju indonesia raya”, menjadi pengingat penting bagi seluruh elemen masyarakat bahwa pancasila bukan sekadar ideologi, melainkan pedoman dalam menjaga persatuan di tengah keberagaman.

“Pancasila adalah fondasi yang telah terbukti mampu menjaga keutuhan bangsa Indonesia dari berbagai ancaman ideologi yang ingin memecah belah persatuan. Melalui momentum Hari Kesaktian Pancasila ini, kami mengajak seluruh masyarakat untuk terus memperkokoh persatuan, memperkuat toleransi, dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres menekankan bahwa dengan berpegang teguh pada nilai-nilai luhur Pancasila, bangsa Indonesia akan semakin kuat, maju, dan berdaulat menuju Indonesia Raya yang dicita-citakan.

Melalui kegiatan ini, Polres Sorong Selatan bersama Forkopimda berharap dapat memperkuat sinergi antara aparat pemerintah, TNI-Polri, serta masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan persatuan di Kabupaten Sorong Selatan.