Example floating
Selamat-Menunaikan-Ibadah-Puasa-Postingan-Facebook-20250228-210737-0000
Home

Bunyi Gong Awali Semarak HUT ke-48 Kampung Klasaman

0
×

Bunyi Gong Awali Semarak HUT ke-48 Kampung Klasaman

Sebarkan artikel ini

“Tentu kita tidak bisa melupakan sejarah, tetapi kita akan menjadikan sejarah itu sebagai sebuah cemeti yang akan terus memacu kita agar lebih giat lagi, lebih tekun lagi dan lebih keras lagi dalam membenahi diri untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya” Septinus Lobat, SH.,MPA

Sorong, Detikpapua.Net – Dentuman bunyi gong yang dipukul oleh Walikota Sorong Septinus Lobat, SH.,MPA menjadi pertanda dimulainya rangkaian kegiatan dalam semarak menyambut HUT Kampung Klasaman ke-48, yang jatuh pada tanggal 20 April mendatang. Acara pembukaan kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Moyo, Kota Sorong, Minggu (16/03/2025).

Walikota Sorong disambut adat Moi saat hendak membuka rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke-48 Kampung Klasaman, di Lapangan Moyo, Kota Sorong, Minggu (16/03/2025). Foto/Yohanes Sole

Selain walikota, cara pembukaan juga dihadiri anggota DPR Papua Barat Daya Edo Kondologit, Kadispora Kota Sorong, Fanik Tehupeiory, S.Sos.,MH, Anggota DPR Kota Sorong yang juga sesepuh Kampung Klasaman Jonas Malibela, S.An, perwakilan TNI Polri, ormas, para tokoh dan peserta pertandingan dan perlombaan dari wilayah Distrik Sorong Timur dan Distrik Klaurung.

Acara diawali doa singkat yang dibawakan oleh seorang hambah Tuhan, dilanjutkan sambutan tunggal dari Walikota Sorong yang sekaligus secara resmi membuka kegiatan tersebut. Acara sempat diramaikan dengan penampilan penyanyi Edo Kondologit yang melantunkan lagu “Aku Papua” bersama semua peserta yang hadir, sebelum akhirnya ditutup dengan foto bersama dan rama tamah.

Walikota Sorong Septinus Lobat, SH.,MPA saat memukul gong, sebagai pertanda dimulainya rangkaian kegiatan dalam rangka menyongsong HUT ke-48 Kampung Klasaman di Lapangan Moyo, Kota Sorong, Minggu (16/03/2025). Foto/Yohanes Sole

Walikota Sorong, Septinus Lobat, SH.,MPA saat diwawancarai awak media menerangkan, Kampung Klasaman merupakan kampung yang memiliki nilai histori dan memiliki peran penting bagi Kota Sorong, khususnya dalam konteks perjalanan dan perkembangan orang Moi. Ia menerangkan Kampung Klasaman yang hari ini akan berulang tahun ke 48 merupakan kampung yang ditempati para tetua Moi dari tahun 1977 sejak berpindah dari kampung Klasaman yang ada di Depan RSK.

“Jadi sebelumnya tetua kita orang Moi mereka tinggal di Kampung Klasaman yang depan RSK, tetapi karena disana sering kebanjiran, sejak tahun 1977 Itu mereka berpindah ke sini. Jadi kampung ini memang punya nilai historis yang sangat tinggi, tetapi juga menjadi saksi bagaimana perjalanan dan perkembangan orang Moi sampai hari ini,” ujar walikota.

Anggota DPR Papua Barat Daya, Edo Kondologit turut memeriakan pembukaan rangkaian kegiatan HUT Kampung Klasaman dengan melantunkan lagu “Aku Papua” di Lapangan Moyo, Kota Sorong, Minggu (16/03/2025). Foto/Yohanes Sole

Sebagai putra Moi, walikota mengaku tahu betul bagaiamana perkembangan orang Moi khususnya yang ada di Kampung Klasaman. Dahulu di Kampung Klasaman hanya berdiri rumah-rumah yang terbuat dari papan sebagai bagian dari resettlement kala itu. Tetapi seiring berjalannya waktu terjadi banyak perubahan. Bahkan, walikota menyebut saat ini kondisi di Kampung Klasaman sudah sangat maju. Begitupun dalam bidang yang lainnya, seperti di bidang pendidikan, ekonomi, sosial hingga politik dan pemerintahan, Kampung Klasaman terus menghasilkan buah dari waktu ke waktu.

“Saya juga bagian dari buah-buah perkembangan itu. Tentu kita tidak bisa melupakan sejarah, tetapi kita akan menjadikan sejarah itu sebagai sebuah cemeti yang akan terus memacu kita agar lebih giat lagi, lebih tekun lagi dan lebih keras lagi dalam membenahi diri untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya,” ucap walikota.

Sebagai walikota, ia pun menitipkan pesan kepada para peserta perlombaan juga pertandingan dalam rangka memeriahkan HUT Kampung Klasaman ke-48, tetapi juga kepada seluruh generasi muda Kota Sorong untuk terus mengisi diri dengan hal-hal berguna. Tidak hanya dibidang olahraga saja, tetapi melalui bidang pendidikan dan lain sebagainya. Ia juga berharap semua elemen masyarakat turut menjaga keamanaan dengan terus membina kebersaman dan kekeluargan sebagai keluarga besar masyarakat Kota Sorong.

“Buat adik-adik yang bertanding atau ikut lombah jalani dengan penuh sportifitas, kemudian buat kita semua masyarakat Kota Sorong mari kita jaga keamanan, kita pelihara rasa kebersamaan dan kekeluargaan agar Kota Sorong ini nyaman buat kita semua,” pesan walikota.

Sementara, Ketua Panitia HUT ke-48 Kampung Klasaman, Riston Ulim, mengungkapkan, selain kegiatan sosial, ada beberapa kegiatan pertandingan dan perlombaan yang digelar pihaknya dalam rangka menyambut HUT Kampung Klasaman kali ini. Diantaranya pertandingan sepak bola, voley untuk putri, gaplek untuk umum, gawang mini untuk anak-anak, lari karung, lomba kelereng menggunakan sendok, dan beberapa mata lomba yang lain.

“Kami agendakan kegiatan berlangsung selama sebulan kedepan, dengan melibatkan peserta dari Distrik Klaurung dan Sorong Timur. Kami target tanggal belasan di bulan April kegiatan semua sudah selesai karena tanggal 20 April kami persiapan acara puncak. Untuk acara puncak kemungkinan kami hanya gelar ibadah kalau bukan di lapangan berarti di gereja, kami berharap bapak walikota dan tamu yang lain bisa hadir kembali saat perayaan HUT nanti,” ujar Riston.

Pada kesempatan itu, tak lupa Riston menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Walikota Sorong yang telah hadir sekaligus membuka kegiatan, juga kepada semua pihak, khususnya para peserta yang begitu antusias ingin meramaikan perayaan HUT Kampung Klasaman ke-48 kali ini. Ia berpesan agar para peserta yang mengikuti kegiatan bisa terus menjaga kekompakan dan kebersamaan sehingga rangkaian kegiatan ini hingga puncaknya nanti bisa berjalan dengan aman dan lancar.

“Kami harapkan semua peserta bisa jaga kekompakan, jaga kebersamaan dan menjunjung tinggi jiwa sportifitas. Mari kita sukseskan HUT kali ini mulai dari rangkaian kegiatan di hari ini hingga puncaknya nanti di tanggal 20 April. Selaku ketua panitia saya juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak khususnya bapak walikota sorong, kepala dinas pemuda dan olahraga juga anggota DPR dan sesepuh kampung Klasaman serta semua pihak atas terselengaranya kegiatan di hari ini,” tutup Riston.

Penulis: Yohanes SoleEditor: Yohanes Sole
height="600"/>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IMG-20250301-094042