Example floating
Selamat-Menunaikan-Ibadah-Puasa-Postingan-Facebook-20250228-210737-0000
BeritaHomeKabar PapuaKesehatanPapua Barat Daya

Terima Teguran Gubernur,  Direktur Siap Benahi Pelayanan di RSUD Raja Ampat

10
×

Terima Teguran Gubernur,  Direktur Siap Benahi Pelayanan di RSUD Raja Ampat

Sebarkan artikel ini
KET: Direktur RSUD Raja Ampat, Meidi L. Maspaitela, S.Gz., MM/FT. RajaAmpatNews.com
KET: Direktur RSUD Raja Ampat, Meidi L. Maspaitela, S.Gz., MM/FT. RajaAmpatNews.com

“Saya bersyukur dan berterima kasih karena Bapak Gubernur sebagai pemimpin pertama di Papua Barat Daya yang datang berkunjung ke RSUD Raja Ampat. Beliau melihat langsung kondisi rumah sakit dan memberi arahan terkait apa yang perlu dibenahi. Sebagai pimpinan RSUD, saya menerima teguran tersebut dengan lapang dada,” Meidi L. Maspaitela, S.Gz., MM

Waisai, Detikpapua.Net – Gubernur Papua Barat Daya, Elisa Kambu, S.Sos., meminta agar Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Raja Ampat segera dievaluasi terkait pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut.

Pernyataan ini disampaikan Gubernur saat membuka Pra-Musrenbang Tingkat Provinsi Papua Barat Daya yang dihadiri oleh Bupati, Wakil Bupati, Wali Kota, dan Wakil Wali Kota se-Kabupaten/Kota di Provinsi Papua Barat Daya, yang berlangsung di Sorong pada Selasa (11/3/2025).

Menanggapi hal tersebut, Direktur RSUD Raja Ampat, Meidi L. Maspaitela, S.Gz., MM., dengan sikap tenang dan rendah hati menyatakan bahwa teguran Gubernur merupakan bentuk evaluasi yang penting untuk membenahi berbagai kekurangan dalam pelayanan rumah sakit.

Pernyataan ini disampaikan Meidi pada Jumat (13/3/2025) di Waisai, ibu kota Kabupaten Raja Ampat.

Meidi mengakui bahwa sebagai bawahan, dirinya menerima teguran tersebut sebagai dorongan untuk memperbaiki kinerja rumah sakit agar semakin baik ke depannya.

“Saya bersyukur dan berterima kasih karena Bapak Gubernur sebagai pemimpin pertama di Papua Barat Daya yang datang berkunjung ke RSUD Raja Ampat. Beliau melihat langsung kondisi rumah sakit dan memberi arahan terkait apa yang perlu dibenahi. Sebagai pimpinan RSUD, saya menerima teguran tersebut dengan lapang dada,” ujarnya.

Lebih lanjut, Meidi menegaskan bahwa kritik dan masukan dari Gubernur sangat bermanfaat untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di rumah sakit, yang merupakan satu-satunya fasilitas kesehatan rujukan utama bagi masyarakat dari berbagai distrik dan kampung di Raja Ampat.

Meidi juga menyampaikan komitmennya untuk mendukung kebijakan Bupati Raja Ampat, Gubernur Papua Barat Daya, serta Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dalam upaya peningkatan layanan kesehatan.

“Kami akan berbenah secara bertahap untuk meningkatkan pelayanan di RSUD Raja Ampat agar semakin optimal. Kami juga berharap, jika Bapak Gubernur berkunjung ke Raja Ampat lagi, beliau dapat mampir ke rumah sakit kami untuk melihat perkembangan yang telah dilakukan,” tambahnya.

Selain itu, Meidi menyampaikan bahwa pihaknya tengah mengerjakan pembangunan rumah sakit Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC), yang merupakan salah satu lokus dari Kementerian Kesehatan dan bagian dari program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto.

“Pembangunan rumah sakit ini sedang berjalan, dan kami akan bekerja keras agar dalam tahun ini fasilitas tersebut dapat berdiri di Kabupaten Raja Ampat,” jelasnya.

Menutup pernyataannya, Meidi menegaskan bahwa RSUD Raja Ampat mendukung penuh program pelayanan kesehatan gratis yang dicanangkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat.

“Pak Bupati telah menginstruksikan bahwa semua pengobatan harus gratis. Untuk itu, kami terus berkoordinasi terkait regulasi, terutama untuk penyakit-penyakit yang tidak tercover oleh BPJS Kesehatan. Hal ini akan menjadi tanggungan Pemerintah Daerah, dan kami akan terus berkoordinasi dengan Bapak Bupati dan Wakil Bupati terkait langkah-langkah penanganannya,” pungkasnya.

Penulis: Tim Raja AmpatEditor: Petrus Rabu
height="600"/>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IMG-20250301-094042