Example floating
1-20251125-150740-0000
BeritaHome

Pembukaan Musda II Golkar Papua Barat Daya Dihadiri Sejumlah Tokoh Penting

55
×

Pembukaan Musda II Golkar Papua Barat Daya Dihadiri Sejumlah Tokoh Penting

Sebarkan artikel ini

Sorong, Detikpapua.Net – DPD I Partai Golkar Provinsi Papua Barat Daya resmi melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) II dengan tema “Golkar Solid Untuk Indonesia Maju” di Aston Hotel, Kota Sorong Provinsi Papua Barat Daya, Sabtu (22/11/2025).

Kegiatan dihadiri sejumlah tokoh penting nasional dan daerah seperti Gubernur Papua Barat daya Elisa Kambu, Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Wakil Ketua Komisi II DPR RI, ⁠Gubernur Nusa Tenggara Timur (Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar), Ketua MRP Papua Barat Daya, Ketua DPRP Papua Barat Daya, Gubernur Lemhanas RI, ⁠Pj. Sekda PBD Asisten I Gubernur PBD, ⁠Bupati Sorong, ⁠Walikota Sorong, Wakil Walikota Sorong, Kepala Badan Kesbangpol PBD, Dir Intel Polda PBD, Ketua DPRK Sorong, ⁠Wakil Ketua DPRK Sorong Selatan. Juga hadir para ⁠pengurus dan simpatisan Golkar⁠ Papua Barat Daya.

Merah-Emas-dan-Putih-Ilustrasi-Ucapan-Hari-Sumpah-Pemuda-Card-20251125-122100-0000
Pembukaan Musda II Golkar Papua Barat Daya di Aston Hotel Kota Sorong, Sabtu (22/11/2025). Foto/Yohanes Sole

Ketua Panitia Musyawarah Daerah II Partai Golkar Provinsi Papua Barat Daya Febry Jein Andjar, SE.,MM dalam laporannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan pihak terkait yang telah memberikan dukungan dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut.

Ucapan terima kasih ditujukan kepada DPD Partai Golkar serta Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya selaku pembina politik daerah atas fasilitas dan dukungan yang diberikan dalam mendukung kelancaran pelaksanaan Musda II. Disampaikan bahwa panitia bekerja dalam waktu yang relatif singkat namun tetap berupaya maksimal mempersiapkan seluruh rangkaian kegiatan sesuai ketentuan organisasi, termasuk Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga, dan petunjuk pelaksanaan DPP Partai Golkar.

“Musda II diharapkan dapat memperkuat konsolidasi internal Partai Golkar di Papua Barat Daya serta mempertegas peran Partai Golkar sebagai mitra pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan dan stabilitas politik di wilayah ini,” ujar Febry.

Sementara Plt. Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Papua Barat Daya dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, jajaran pimpinan DPP, anggota DPR RI, kepala daerah, pimpinan partai politik, dan seluruh pengurus serta kader yang hadir pada pembukaan Musyawarah Daerah II Partai Golkar Papua Barat Daya.

Sementara, Plt. Ketua DPD Partai Golkar Papua Barat Daya TB Ace Hasan Syadzily menegaskan bahwa Musda II memiliki momentum strategis bagi konsolidasi partai di Papua Barat Daya, mengingat provinsi ini merupakan wilayah baru hasil pemekaran, dimana sebelumnya Musyawarah Daerah dilakukan masih dalam struktur Papua Barat. Penugasan sebagai Plt. Ketua DPD diberikan langsung oleh DPP Partai Golkar sebagai bagian dari upaya memperkuat kepemimpinan dan soliditas organisasi di wilayah baru tersebut.

Disampaikan bahwa Papua Barat Daya menempatkan Partai Golkar sebagai salah satu kekuatan politik signifikan berdasarkan hasil Pemilu 2024, termasuk penetapan pimpinan DPRD yang melalui proses panjang namun berhasil dituntaskan secara solid. Ia menilai bahwa kader dan fraksi Partai Golkar di Papua Barat Daya menunjukkan kesadaran, kekompakan, dan loyalitas organisasi yang kuat dalam mendukung agenda konsolidasi partai.

Ia pun menegaskan bahwa seluruh kebijakan strategis Partai Golkar di Papua Barat Daya dilaksanakan berdasarkan arahan dan persetujuan Ketua Umum DPP Partai Golkar. Koordinasi dengan pengurus DPP dan unsur fraksi disebut berjalan intensif, termasuk dalam persiapan Musda II. Informasi sementara yang disampaikan menunjukkan bahwa hanya satu kandidat yang mendaftar sebagai calon ketua dalam Musda II, sehingga diharapkan proses penetapan kepemimpinan dapat berlangsung cepat, tertib, dan solid.

Dalam penekanannya, Plt. Ketua menyampaikan bahwa Partai Golkar Papua Barat Daya harus terus menjaga persatuan, kekompakan, dan soliditas organisasi sebagai fondasi menghadapi agenda politik ke depan. Ditegaskan pula bahwa Papua Barat Daya menjadi perhatian khusus DPP Partai Golkar, sehingga keberhasilan konsolidasi internal di wilayah ini dianggap memiliki nilai strategis bagi kekuatan partai secara nasional.

“Mari terus memperkuat konsolidasi, menjaga stabilitas organisasi, dan memastikan Partai Golkar tetap menjadi kekuatan politik yang mampu memberi manfaat dan kontribusi bagi masyarakat Papua Barat Daya,” ucap Ace Hasan.

Di tempat yang sama Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu, S.Sos dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada para peserta yang datang ke Kota Sorong sebagai ibu kota Provinsi Papua Barat Daya. Gubernur menyatakan bahwa kehadiran seluruh unsur partai dalam Musda merupakan momentum strategis untuk memperkuat konsolidasi dan kekuatan politik di Papua Barat Daya. Ia menegaskan perlunya kerja nyata dalam membangun kolaborasi antarpartai dan menjaga stabilitas politik daerah.

Pada kesempatan itu, Gubernur menekankan bahwa partai politik memiliki kedudukan penting sebagai mitra pemerintah dalam pembangunan daerah. Ia meminta seluruh partai politik, termasuk Partai Golkar, berperan aktif mendukung kebijakan dan agenda pembangunan bersama pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota. Gubernur juga menyampaikan komitmen untuk memastikan bahwa seluruh program strategis Presiden Republik Indonesia harus dilaksanakan secara konkret di Papua Barat Daya. Pemerintah daerah disebut siap menjalankan kebijakan nasional melalui langkah-langkah implementatif yang terukur.

Diakhir penyampaiannya Gubernur menyebut Partai Golkar sebagai salah satu partai besar yang memiliki sejarah panjang dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. Ia menyatakan bahwa Golkar memiliki peran strategis dalam menjaga stabilitas politik dan mendukung pembangunan nasional, termasuk di Papua Barat Daya.

Sementara Ketum DPP Golkar dalam arahannya yang disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Muhammad Sarmuji menegaskan bahwa, Politik merupakan pintu utama dalam merumuskan, mengelola, dan menentukan kebijakan publik. Melalui politik, masyarakat dapat memperoleh kesempatan untuk meningkatkan kapasitas diri, pendidikan, dan peran sosial. Politik menuntut komitmen untuk mengurus kepentingan publik, bukan kepentingan pribadi.

“Kader partai yang masuk ranah politik wajib memiliki kesadaran bahwa mereka dipercaya untuk mengatur urusan orang banyak. Politik membutuhkan kepercayaan dan kerja kolektif, bukan individual. Masa lima tahun ke depan harus digunakan untuk bekerja nyata dan menghasilkan manfaat maksimal bagi masyarakat,” pesan Sarmuji.

Ia pun menekankan, Partai Golkar mendorong lahirnya pemimpin terbaik dari Papua Barat Daya untuk kepentingan nasional. Proses seleksi kepemimpinan kedepan akan lebih ketat guna memastikan kualitas kader.

height="600"/>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1-20251125-153219-0000